Nightmare Akan Hadir Sebagai Calon Musuh di ‘DOCTOR STRANGE 2’

Dianggap sebagai salah satu film terbarik dari MCU (Marvel Cinematic Universe), DOCTOR STRANGE (2016) memang sukses meraih pujian kritikus sekaligus meraih pundi-pundi box office tak sedikit. Dibuat dengan budget USD 165 juta, film yang memasang Benedict Cumberbatch sebagai dokter ahli syaraf Stephen Strange dan berubah jadi penyihir super kuat itu meraih USD 677,7 juta dari peredarannya di seluruh dunia.

 

Dengan sekejap Strange langsung masuk sebagai salah satu superhero MCU favorit fans. Setelah berhasil mengalahkan Dormammu, tekanan untuk sekuel DOCTOR STRANGE ramai didengungkan. Dengan Strange yang sudah dipastikan tampil di AVENGERS: INFINITY WAR (2018), C Robert Cargil selaku salah satu penulis cerita MCU sempat membocorkan mengenai sosok musuh di sekuel DOCTOR STRANGE pada tahun 2016 silam.

 

Tak main-main, Cargil menyebut nama Nightmare sebagai calon penjahat yang harus dihadapi Strange. Sekedar informasi, Nightmare adalah entitas dari dimensi mimpi yang memiliki kemampuan menghisap energi secara fisik. Bukan hanya Nightmare, karakter Baron Mordo (Chiwetel Ejiofor) yang jadi protagonis dalam DOCTOR STRANGE bakal kembali sebagai musuh baru Strange.

 

Dilansir Comic Book, Cargil sendiri rupanya sudah melakukan pembahasan mengenai sekuel DOCTOR STRANGE ini bersama sang sutradara, Scott Derrickson yang kembali dibidik untuk sekuelnya.Bahkan menurut Cargil, Nightmare dan Mordo akan jadi kombinasi cocok untuk melawan Strange. Hal ini seolah diperkuat fakta bahwa Ejiofor melanjutkan kontraknya bersama Marvel meskipun kepastian jadwal rilis sekuel DOCTOR STRANGE belum ada kepastiannya.

 

Sekuel ‘DOCTOR STRANGE’ Rilis di Atas 2020

 

Bersama dengan Derrickson, Cargil bahkan sudah memiliki rencana jika Mordo akan menjadi penjahat istimewa selayaknya Loki (Tom Hiddleston) dalam semesta MCU. Kabar mengenai sekuel DOCTOR STRANGE sendiri sudah dipastikan oleh bos Marvel Studios, Kevin Feige. Kendati saat ini MCU tengah fokus pada INFINITY WAR dan AVENGERS 4 (2019), DOCTOR STRANGE 2 tetap menjadi salah satu langkah penting mereka di masa depan.

 

Dalam wawancaranya dengan Collider, Feige menegaskan bahwa akan ada enam film MCU yang bakal dirilis dengan AVENGERS 4 sebagai penutup dari rangkaian fase ketiga MCU. Setelah AVENGERS 4 usai, Marvel dan Disney akan menggarap film superhero MCU lainnya termasuk DOCTOR STRANGE 2 di atas tahun 2020. Hanya saja beberapa media Hollywood justru menilai jika ada baiknya kisah Strange dilanjutkan Marvel dalam versi serial TV saja. Bukan sebagai penurunan kualitas, karena jika serial TV itu digarap maksimal, pundi-pundi uang yang dihasilkan bisa setara bahkan lebih besar daripada layar lebar.

 

Doctor Strange Jadi Karakter Penting Avengers

 

Lepas dari belum pastinya jadwal rilis DOCTOR STRANGE 2, Strange justru sudah dipastikan pola gacor muncul dalam film-film Avengers. Misalnya dalam INFINITY WAR, terlihat sosok Strange yang jadi tawanan Ebony Maw, salah satu anak buah terkuat Thanos (Josh Brolin). Ditangkapnya Strange itu tak lain karena dirinya memiliki Time Stone dalam bentuk Eye of Agamotto, pusaka milik Strange. Bahkan usai perang besar para superhero melawan Thanos, Strange akan jadi sosok penting.

 

Karena kabarnya ada banyak Avengers yang tewas dalam INFINITY WAR. Demi mengembalikan tatanan dunia, Strange akan melakukan perjalanan waktu dengan Eye of Agamotto. Hal ini akhirnya menempatkan Strange sebagai karakter super penting di MCU. Bahkan bukan tak mungkin dengan kemampuan sihirnya yang terus meningkat itu, Strange bakal jadi pemimpin baru Avengers di masa depan.